Kamis, 28 Maret 2013

RPP kelas 1 SD


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN TEMATIK
IPS KELAS 3
SDN JAMBEARJO 01 TAJINAN









Oleh:
MUHLAS BAHTIAR SUKRIANSYAH
09390166




JURUSAN PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
2013


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
TEMATIK
Nama Sekolah : SDN Jambearjo 01 Tajinan
Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
Kelas/Semester : III/II
Hari/tanggal : Selasa / 12 Maret 2013
Alokasi Waktu : 2 X 35 menit
Tema : lingkungan 
I. Standar Kompetensi 
IPS
2.  Memahami jenis pekerjaan dan penggunaan uang
Bahasa Indonesia
6. Mengungkapkan pikiran,  perasaan, dan pengalaman secara lisan dengan  bertelepon dan bercerita
PKn
2.  Memiliki kebanggaan sebagai bangsa Indonesia
II. Kompetensi Dasar
IPS
2.3 mengenal penggunaan uang sesuai dengan kebutuhan
Bahasa Indonesia
6.2 Menceritakan peristiwa  yang pernah dialami, dilihat, atau didengar  
PKn
4.1 Mengenal kekhasan bangsa Indonesia, seperti kebhinekaan, kekayaan alam, keramahtamahan
III. Indikator
IPS
1. Siswa dapat menjelaskan kegunaan uang dengan benar
2. Siswa dapat menyebutkan cara mengelola uang dengan baik

Bahasa Indonesia
1. Siswa dapat menceritakan pengalamannya secara singkat dengan bahasa yang baik dan benar
PKn
1. Siswa dapat menyebutkan kekhasan bangsa Indonesia
IV. Tujuan Pembelajaran
IPS
1. Melalui tanya jawab siswa dapat menyebutkan pekerjaan orang tuanya dan sumber penghasilannya.
2. Melalui gambar siswa dapat menjelaskan kegunaan uang
3. Melalui penjelasan guru siswa dapat menyebutkan manfaat mengelola uang dengan baik.
4. Melalui permaianan permen soal siswa dapat menyelesaikan soalsoal tentang materi penggunaan uang.
V. Karakter yang diharapkan
Kerjasama
Teliti
Bertanggung jawab
Giat
VI. Materi Pokok
IPS
Penggunaan uang sesuai dengan kebutuhan
VII. Langkah-langkah Pembelajaran
No. Kegiatan Pembelajaran Pengorganisasian 
Siswa Waktu Metode 
01. Pra Kegiatan
1) Mengucap salam pembuka
2) Meminta siswa untuk berdo’a bersama sebelum memulai pelajaran
3) Mengecek kehadiran siswa Klasikal 5 menit Ceramah 
02. Kegiatan Awal
1) Apersepsi
Guru melakukan apersepsi dengan bertanya pada siswa, “ siapa tadi pagi yang melihat orang tuanya berangkat bekerja ? mengapa orang tua kalian bekerja? Iya benar untuk mendapatkan uang, dan siapa yang tahu kegunaan uang itu untuk apa? ” .
2) Eksplorasi materi
“ anak-anak dari apa yang kalian jawab tadi sekarang kita akan belajar tentang penggunaan uang sesuai dengan kebutuhan “
3) Eksplorasi tujuan
“Setelah kalian belajar materi hari ini diharapkan kalian dapat menggunakan uang sesuai kebutuhan kalian”
Klasikal









Klasikal





Klasikal
2 menit









3 menit





3 menit
Tanya jawab









Ceramah





Ceramah

03. Kegiatan Inti
1. Guru bertanya pada siswa pekerjaan orang tua siswa,dan meminta menyebutkan “ siapa  orang tuanya yang bekerja dikantoran? Yang bekerja sebagai pedagang?, sekarang kalian sebutkan pekerjaan orang tua atau saudara kalian yang kalian tau. “
2. Dari jawaban siswa tentang pekerjaan orang tuanya guru menjelaskan sumber penghasilan yang dimiliki oleh orang tua siswa.
3. Guru menggunakan gambar menjelaskan kegunaan dari uang.
4. guru menjelaskan cara mengelola uang yanga baik dan manfaatnya dengan metode tanya jawab dan gambar.
5. Guru mengajak siswa untuk melakukan permainan.
guru menginstruksikan aturan dalam permainan.
Guru menanyakan siapa yang tanggal lahirnya sama dengan tanggal pada hari itu.
Siswa yang tanggal lahirnya sama dengan tangal pada hari itu diminta maju dan mengambil gulungan kertas didalam toples yang berisi soal.
Siswa yang maju diminta menjawab pertanyaan yang ada didalam gulungan kertas
Memberiakn pujian dan gambar smile pada siswa yang jawabannya benar.
Klasikal








Klasikal




Klasikal


Klasikal



Klasikal












5 menit








5 menit




3 menit


5 menit



14 menit


















Ceramah dan tanya jawab







Ceramah 




Ceramah 


Tanya jawab



Ceramah dan permainan



04. Kegiatan Akhir
1) Kesimpulan
Guru memberikan kesimpulan materi yang telah dipelajari pada hari itu.
2) Umpan balik
Memberikan kesempatan pada siswa untuk menanyakan hal-hal yang belum dipahami terkait materi yang telah dipelajari tentang barter dan uang kartal.
3) Evaluasi
Guru memberikan soal evaluasi pada siswa secara individu.
4) Refleksi
Memberikan kesempatan pada siswa untuk mengungkapkan kesan dan pesan terhadap pembelajaran
“bagaimana perasaan kalian belajar hari ini?”.
5) Tindak lanjut
Meminta siswa untuk mempelajari kembali materi yang telah dipelajari dirumah .
6) Penutup
Mengucap salam penutup, “sampai disini pelajaran hari ini assalamu’alaikum wr wb.”
Klasikal



Klasikal





Klasikal


Klasikal






Klasikal



Klasikal
5 menit



5 menit





10 menit


3 menit






2 menit



2 menit
Ceramah



Tanya jawab





Penugasan


Ceramah






Penugasan



Ceramah


VIII. Model dan Metode Pembelajaran
PAKEM
Model : pembelajaran langsung
Metode : ceramah, tanya jawab, penugasan, dan permainan.
IX. Media dan Sumber Belajar
Media : gambar , permen soal, dan kotak.
Sumber Belajar : Muhammad Saleh, 2008. Ilmu Pengetahuan Sosial kelas 3. Jakarta: Depdiknas.
X. Penilain
A. Prosedur  Penilaian
1) Proses :  dilaksanakan pada proses pembelajaran
2) Hasil : dilaksanakan pada akhir pelajaran
B. Jenis Penilain
1) Penilaian lisan
2) Penilain tulis
C. Bentuk Penilaian
1) Proses : pengamatan
2) Hasil : subjektif
D. Alat Penilaian
1) Proses : lembar pengamatan
2) Hasil :  soal-soal tes
XI. Lampiran
Ringkasan materi
Soal evaluasi
Kunci jawaban evaluasi
Penilaian

Malang, 15 Maret 2012
Guru Kelas Praktikan

SAFRIADI KASIJANTO S,Pd FITRIATUL HASANAH
NIP. 196705191994031010 NIM. 08390323

Mengetahui 
Kepala Sekolah Guru Pamong



SUSANTO, S.Pd KURNIATI, S.Pd
NIP.19600223198504 1001 NIP.19650316198703 2012
Lampiran 1
Ringkasan materi

































Lampiran 2
Soal Evaluasi


Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan benar !
1. Kegunaan uang adalah........
2. Tempat menabung yang aman adalah...........
3. Keuntungan menabung di bank aadalah...........
4. Kelemahan menabung di rumah antara lain...........
5. Akibat hidup boros adalah............
6. Sejak kapan kita harus melatih hidup hemat ?.......
7. Mengapa kita tidak boleh boros?..........
8. Sebutkan salah satu cara kita mengelola uang dengan baik!













Lampiran 3
Kunci jawaban soal evaluasi
1. Kegunaan uang : sebagai alat pembayaran yang sah, sebagai alat tukar.
2. Tempat menabung yang aman adalah: Bank.
3. Keuntungan menabung di bank adalah aman.
4. Kelemahan menabung dirumah adalah kurang aman.
5. Akibat hidup boros antara lain adalah masa depan kurang baik, dan kesulitan jika sewaktu-waktu membutuhkan uang.
6. Melatih hidup hemat muali ari sejak kecil.
7. Kita tidak boleh boros agar hidup kita menjadi lebih baik, agar terhindar daari kesulitan.
8. Salah satu mengelola uang dengan baik yaitu dengan menabung.














Lampiran 4
Penilaian
LEMBAR PENGAMATAN
Nama Sekolah  :
Mata Pelajaran :
Kelas :
No. Nama siswa Aspek yang dinilai Skor
Keaktifan Kerjasama Keberanian Pengumpulan Tugas Ketepatan Jawaban
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.
11.
12.
13.
14.

Praktikan 


    Muhlas Bahtiar Sukriansyah
      NIM. 09390166









Lampiran 9
KRITERIA PENILAIAN

Kriteria Penilaian:
1. Keaktifan
A: Jika siswa aktif menanggapi pembelajaran
B: Jika siswa kurang aktif dalam pembelajaran
C: Jika siswa pasif dalam pembelajaran
2. Kerjasama 
A: Jika siswa ikut sertamengungkapakan pendapat dalam membahas LKS
B: Jika siswa ikut mengungkapkan  pendapatnya jika dipinta saja
C: Jika siswa diam saja
3. Keberanian
A: Jika siswa berani mengungkapkan pendapatnya
B: Jika siswa berani mengungkapkan pendapatnya bila diminta
C: Jika siswa tidak berani
4. Pengumpulan tugas
A: Jika siswa mengumpukan dengan tepat waktu
B: Jika siswa mengumpulkan lebih dari waktu yang diberikan
C: Jika siswa tidak mengumpulkan tugas
5. Ketepatan jawaban
A: Jika siswa menjawab dengan tepat 
B: Jika siswa menjawab hanya tepat sebagian saja
C: Jika siswa menjawab salah

Kualitatif Kuantitatif Keterangan 
A 80-100 Baik
B 60-79 Cukup
C 0-59 Kurang 

Nilai pengamatan= jumlah semua nilai
5













2 komentar: